WELCOME TO MY KINGDOM.....

Bangunan yang baik haruslah memilik Keindahan / Estetika (Venustas), Kekuatan (Firmitas), dan Kegunaan / Fungsi (Utilitas); arsitektur dapat dikatakan sebagai keseimbangan dan koordinasi antara ketiga unsur tersebut dan tidak ada satu unsur yang melebihi unsur lainnya. Dalam definisi modern, arsitektur harus mencakup pertimbangan fungsi, estetika, dan psikologis. Namun, dapat dikatakan pula bahwa unsur fungsi itu sendiri di dalamnya sudah mencakup baik unsur estetika maupun psikologis.

Sunday, January 30, 2011

House Project

Project kali ini adalah rumah yang terletak di bilangan depan LP jambi dengan model minimalis dengan sedikit bermain di atap, dengan banyak bukaan yang tidak terlalu besar.
luas tanah kurang lebih 400 m persegi dengan luas bangunan 140 m persegi.
rumah ini terdiri dari 3 kamar tidur, ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan, dapur dan 2 toilet.
kita menempatkan taman di depan dan belakang agar sirkulasi udara pada bangunan menjadi lebih baik dan membantu sistem pergantian udara ruangan sehingga rumah akan terasa lebih sejuk dan fresh.
garasi di depan rumah dan dibelakang rumah terdapat kolam ikan yang merupakan unsur air dari rumah dengan taman di sekelilingnya.
pada taman kita tempatkan bale2 yang berfungsi untuk tempat santai.
taman di belakang rumah berhubungan langsung dengan ruang keluarga dibatasi oleh pintu dengan jendela2 yang besar untuk sarana masuknya sinar matahari yang penting untuk udara rumah agar tidak pengap.


DENAH RUANGAN


Saturday, January 22, 2011

kitchen set

Sebuah konsep dapur yang minimalis simpel, tampak luas dan bersih. Desain kitchen set ini merupakan salah satu contoh  permintaan dari salah satu customer kami. 
Sebuah dapur yang cukup luas dengan bentuk "Letter L" yang cukup lengkap dengan standar dapur yaitu:
  • Kitchen Sing
  • Gas Stove
  • Kabinet - kabinet
  • Rak Piring Geser, dll..
Dengan perpaduan warna kayu yang terlihat natural dan dicampur dengan warna netral yaitu warna putih. Finishing kombinasinya terlihat seperti ini.

kamar anak

Jambi Town Square.....?